Satu Truk Semen Diserahkan Kapolresta Banyumas Kepada Korban Bencana Alam

penyerahan bantuan semen kepada korban bencana alam di banyumas
penyerahan bantuan semen kepada korban bencana alam di banyumas

BANYUMAS, KANAL BANYUMASAN – Selasa siang (22/12/2020) sekira pukul 11.00 wib bertempat di Posko Bencana Alam di Gedung Singarana Kec.Gumelar, Kab. Banyumas telah datang 1 truk berisi semen yaitu bantuan dari Kapolresta Banyumas Kombes Pol Whisnu Caraka,S.I.K untuk korban bencana alam tanah longsor di Kec.Gumelar.

Bantuan tersebut sebagai tindak lanjut dari pengecekan Kombes Pol. Whisnu Caraka,S.I.K langsung di lokasi bencana beberapa hari yang lalu.

1 (Satu) truk berisi semen diserahkan oleh perwakilan dari Polresra Banyumas yaitu Iptu Trijanto (KBO Sabhara) dan diterima langsung oleh Camat Gumelar Bapak Arif Triyanto yang didampingi oleh Kapolsek Gumelar AKP Dwi Purwanto dan Kanit Sabhara Polsek Gumelar Ipda Haryanto dan personel lainnya serta anggota Posko Bencana Alam Kec. Gumelar.

Kapolresta Banyumas Kombes Pol.Whisnu Caraka,S.I.K melalui KBO Sabhara Iptu Trijanto menyampaikan bahwa bantuan ini sebagai wujud empati dan kepedulian Kapolresta Banyumas untuk para korban bencana tanah longsor di Kec.Gumelar.

“Semoga sedikit bantuan ini akan bisa membantu dan meringankan beban para korban dan bisa segera memulihkan pembangunan infrastruktur yang rusak akibat tanah longsor” ungkapnya.

Sementara itu Camat Gumelar Bapak Arif Triyanto menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan tersebut.

“Saya mewakili warga Kec. Gumelar menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya dengan bantuan dari Kapolresta Banyumas ini. Semoga seluruh pimpinan dan jajaran anggota Polresta Banyumas senantiasa sehat dan selalu salam lindungan dan ridho Alloh serta mendapatkan balasan yang lebih sempurna lagi dari Alloh yang Maha Sempurna” kata Bapak Arif Triyanto mengakhiri kegiatan.

IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait

Exit mobile version