Alumni Poltekip 52 Timba Ilmu Setiap Seksi di Lapas High Pasir Putih

alumni poltekip 52 timba ilmu setiap seksi di lapas high pasir putih
alumni poltekip 52 timba ilmu setiap seksi di lapas high pasir putih

NUSAKAMBANGAN, KANAL BANYUMASAN – (2/2), 26 orang Alumni Poltekip 52 kembali melaksanakan kegiatan di Lapas High Risk Pasir Putih. Kegiatan di awali dengan apel pagi seluruh pegawai dan dipimpin langsung oleh Kalapas Pasir Putih Fajar Nur Cahyono.

26 orang Alumni Poltekip 52 yang terdiri dari 22 orang pria dan 4 orang perempuan melaksanakan kegiatan sesuai jadwal yang telah dibuat oleh mentor di Lapas Pasir Putih.

Dalam jadwal itu 26 orang tersebut dibagi ke beberapa bagian di antaranya seksi KPLP yaitu Tim Tanggap Darurat (TTD) dan Regu Pengamanan (Rupam), seksi Bimkemaswat, seksi Registrasi, seksi Giatja, dan seksi Kamtib.

Setiap hari dalam pelaksanaan kegiatan mereka didampingi oleh Mentor dan senior yang mana dengan harapan mereka dapat menimba ilmu sebanyak mungkin baik dalam pelaksanaan tugas di lapangan maupun dalam ketertiban administrasi.

Banyak materi yang dapat mereka ambil ilmunya untuk dapat diamalkan mereka di masa depan saat bertugas.

Sebelumnya mereka harus menghadap Kalapas yakni Fajar Nur Cahyono. Ia menghimbau mereka untuk menimba ilmu dan mengambil hal baik apapun itu yang mereka lihat di UPT.

“Inilah keadaan nyata di UPT, ambil semua ilmu dan hal baik yang kalian lihat dan hindari hal buruk yang ada.” tegasnya dalam himbauan tersebut

Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait