Pedagang Patuhi Protokol Covid-19 di Kebumen Siap-siap Jualannya Diborong

Pedagang di Kebumen Yang Terapkkan Protokol Jualannya Diborong
Pedagang di Kebumen Yang Terapkkan Protokol Jualannya Diborong

KEBUMEN, KANAL BANYUMASAN – Kegiatan Jumat berkah, Polres Kebumen peduli sesama masih terus digaungkan.

Kali Polres Kebumen mengundang bakul bakso yang biasa menjajakan keliling Kebumen untuk menyajikan dagangannya kepada para jamaah sholat Jumat Masjid Assaraa Polres Kebumen, (16/10).

Kapolres Kebumen AKBP Rudy Cahya Kurniawan saat dikonfirmasi mengungkapkan, kegiatan itu untuk meningkatkan ekonomi pedagang kecil.

“Ini adalah kegiatan rutin. Kita undang pedagang kaki lima yang patuh terhadap protokol kesehatan menggunakan masker. Nanti kita borong,” jelas AKBP Rudy.

Diungkapkan Kapolres, ia memiliki tim survei untuk mencari pedagang yang nantinya akan diundang ke Polres untuk diborong makanannya.

Setelah diborong, makanan itu selanjutnya dibagikan kepada para jamaah.

Semua menikmati. Banyak warga sekitar Polres, memilih berjamaah di Masjid Assaraa Polres Kebumen.

Lebih lanjut diungkapkan AKBP Rudy, kegiatan ini agar lebih dekat dengan masyarakat.

(Humas Polres Kebumen)

Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait