GPK PPP Purbalingga Siap Besarkan PPP

GPK Purbalingga Jawa Tengah
GPK Purbalingga Jawa Tengah

PURBALINGGA, KANAL BANYUMASAN – Apa yang kita dapat dari diskusi publik di medsos juga bisa menjadi semangat baru buat pengurus, anggota juga kader GPK di seluruh Purbalingga agar dapat membawa PPP kembali menang pada Pemilu 2024.

“Dalam menghadapi Pemilu 2024, kita dapat banyak belajar dari kesalahan-kesalahan Pemilu sebelumnya. Saya berharap tetap istiqomah di selalu menjadi garda terdepan dengan perjuangan, tentu juga dengan niat semata mengharap ridha illahy, sehingga langkah menjadi bagian prinsip-prinsip khidmah PPP,” kata Hamid Makmun.

GPK yang berdiri sejak 1982, sudah banyak kontribusi yang dilakukan oleh GPK terhadap bangsa dan negara khususnya bagi PPP.

“Kita sebagai pengurus saat ini, tentu harus meneruskan perjuangan para pendiri GPK, agar GPK benar-benar dapat menjadi pengawal dan penjaga NKRI khususnya PPP, seperti yang para pendiri inginkan,” Gus Hamid Makmun.

Menurut tokoh muda yang baru 1 tahun ini menjabat sebagai Ketua GPK Purbalingga, banyak hal positif yang dilakukan pengurus, anggota juga kader GPK. GPK senantiasa berbaur dan membantu masyarakat dengan melakukan kegiatan bakti sosial.

“Sebagai anak tertua yang dilahirkan oleh PPP, tentunya GPK ingin memberikan kontribusi yang terbaik. Oleh karenanya kerap saya sampaikan kepada teman-teman di seluruh tingkatan, silahkan kalian berkreasi dalam membuat program yang sesuai dengan kearifan lokal di wilayah masing-masing,” ungkap Gus Hamid.

GPK harus bisa melangkah sederap dengan PPP yang merupakan orang tua yang melahirkan GPK. “Kita harus yakin, ke depan GPK dapat menjadi anak yang baik yang dapat menghantarkan orang tuanya menjadi pemenang di 2024,” pungkas tokoh muda yang penuh wibawa, rendah hati dan bersahaja ini.(*)

Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait