Peringati Hari Nusantara ke 19, Lanal Cilacap Gelar Upacara

cilacap info featured
cilacap info featured

CILACAP.INFO – Pangkalan TNI AL (Lanal) Cilacap, Lantamal V menggelar upacara peringatan Hari Nusantara ke-19 tahun 2019. Adapun acara ini dilakasanakan di lapangan Apel Mako Lanal Cilacap, Jumat (13/2019).

Pasintel Lanal Cilacap Mayor Laut (E) Sudianto mewakili Danlanal Cilacap, Kolonel Laut (P) Adi Lumaksana, S. Sos. Memimpin jalannya upacara.

Acara bertemakan “Nusantara Berdaulat Indonesia Maju” tersebut diikuti oleh seluruh anggota militer dan PNS dari Lanal Cilacap. Baik perwira, bintara, tamtama dan PNS Lanal Cilacap.

Menko Bidang Perekonomian RI Airlangga Hertarto dalam amanatnya yang dibacakan Inspektur Upacara mengatakan bahwa. Peringatan Hari Nusantara tahun 2019 ini, merupakan yang ke-19, sejak pertama kali diselenggarakan di Jakarta pada tahun 2001 lalu.

“Peringatan ini bertujuan menggaungkan kembali semangat perjuangan para bapak bangsa dan pahlawan kita dalam mewujudkan keutuhan NKRI. Dan ini pertama kali dicetuskan dalam Deklarasi Djoeanda pada tanggal 13 Desember 1957.” Pungkasnya.

IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait

Exit mobile version